12 Januari 2009

Rp 572 miliar disiapkan untuk pelaksanaan UN 2009

Jakarta---Pemerintah menyiapkan dana sebesar Rp 572 miliar untuk pelaksanaan ujian nasional pada 2009.

Kepala Pusat Penilaian Pendidikan Departemen Pendidikan Nasional Burhanuddin Tolla mengatakan dana tersebut akan digunakan untuk segala kebutuhan yang menyangkut pelaksanaan ujian nasional, mulai dari pencetakan soal hingga pengumuman kelulusan.

Sementara Ketua Badan Standar Nasional Pendidikan Mungin Eddy Wibowo menjelaskan tidak hanya ujian
nasional formal yang dibiayai, tapi juga ujian nasional kesetaraan.

Periciannya, kata Mungin, Rp 56 miliar untuk Ujian Akhir Sekolah Berstandar Nasional, Rp 200 miliar untuk ujian nasional Sekolah Menengah Pertama/Madrasah Tsanawiyah/sederajat dan Rp 120 miliar untuk ujian nasional Sekolah Menengah Atas/Madrasah Aliyah/sederajat.

”Sisanya untuk ujian nasional pendidikan kesetaraan paket A, B, dan C,” kata Mungin di Jakarta, Senin (12/1).

Ujian nasional tingkat Sekolah Menengah Atas/sederajat akan digelar pada 20-24 April 2009 mendatang, sedangkan ujian susulan akan dilaksanakan pada 27 April hingga 1 Mei 2009.
Sementara untuk tingkat Sekolah Menengah Pertama/Madrasah Tsanawiyah/SMP Luar Biasa/sederajat, ujian nasional akan digelar pada 27-30 April 2009 mendatang, sedangkan ujian susulan akan dilaksanakan pada 4-7 Mei 2009.

Ujian nasional Sekolah Menengah Atas Luar Biasa dan ujian nasional Sekolah Menengah Kejuruan akan digelar pada 20-22 April 2009 mendatang, sedangkan ujian susulan akan dilaksanakan pada 27 April hingga 29 April 2009. Mata pelajaran yang diujikan yaitu Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, dan Matematika.

”Uji kompetensi keahlian dilakukan sebelum pelaksanaan ujian nasional dan teknis pelaksanaannya akan diatur tersendiri,” jelas Mungin lagi.

Sedangkan jadwal Ujian Akhir Sekolah Berstandar Nasional akan digelar pada 11-13 Mei 2009 mendatang. Sementara ujian susulan akan dilaksanakan pada 18-22 Mei 2009. Mata pelajaran yang diujikan yaitu Bahasa Indonesia, Matematika, dan Ilmu Pengetahuan Alam.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar