07 Maret 2009

NASA Sukses Luncurkan Misi Pencarian Planet Mirip Bumi


FLORIDA - Badan Antariksa Amerika Serikat (NASA) sukses meluncurkan misi luar angkasa yang membawa teleskop untuk menjalankan misi pencarian planet mirip bumi.� Teleskop bernama� Kepler itu diluncurkan pada pukul 10.49, Jumat malam waktu setempat dari Pangkalan Angkatan Udara AS, Cape Canaveral, Florida.

Associated Press, Sabtu (7/3/2009) melaporkan Kepler ?~diangkut? dengan menggunakan roket Delta II. Teleskop Kepler akan menyelediki seluruh sudut-sudut galaksi bima sakti untuk menemukan planet mirip bumi.

"Ini sungguh membahagiakan dan membuat seluruh orang akan bangga, Go Kepler!," ujar ahli antariksa NASA yang juga ikut dalam pembuatan teleskop Kepler,Bill Borucki.

Teleskop Kepler, diambil dari nama astronom abad ke-17 Johannes Kepler, dan akan� bergerak menuju satu sudut langit di antara konstelasi Cygnus dan Lyra selama 3 setengah tahun. Amerika Serikat diperkirakan mengeluarkan biaya sekira USD600 untuk menjalankan misi tersebut

Sebelumnya, William Borucki, kepala investigasi Ames Research Center NASA mengatakan, proyek ini dilakukan untuk mencari tempat yang kondisinya benar-benar sempurna untuk mendukung kehidupan.

"Yang ingin kami temukan adalah planet yang tidak terlalu panas dan tidak terlalu dingin," katanya beberapa waktu lalu.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar